“Rio Adiwardhana” luncurkan double single “Bila Kau dan My Love song”.
Cadaazz.com – Rio Adiwardhana meluncurkan Double single yang berjudul “My Love Song” dan “Bila Kau“. Untuk Lagu “My Love Song” yang diluncurkan tepat pada hari Valentine ini diciptakan oleh sang kakak yaitu Daniel Wardhana berdasarkan kisah pribadinya.
“My Love Song” merupakan sebuah lagu yang menceritakan tentang kisah kasih antara dua anak manusia yang terpisah jarak dan waktu. Long Distance Relationship (LDR) yang dijalani oleh sang kakak terpisah pulau dan juga negara yaitu Indonesia dan Australia.
Meski jarak memisahkan antara keduanya tentu ada saja rintangan yang menghadang kisah cinta keduanya. Mereka selalu berjanji dan menjaga janji mereka untuk selalu setia hingga saatnya nanti tiba untuk kembali bersatu dalam ruang dan waktu.
Besarnya rasa cinta, kasih dan harapan antara keduanya membuat jarak dan waktu yang memisahkan, bukanlah menjadi hambatan yang besar. Terpisah antara Negeri Kangguru dan Negeri Seribu Pulau bukanlah menjadi ragu untuk keduanya, karena sebuah harapan dari keduanyalah yang membuat cinta mereka tetap bersatu secara utuh.
Proses pembuatan lirik dan lagu dari “My Love Song” ini memakan waktu yang sangat panjang yaitu 23 tahun. Ya memang sangat lama karena terhambat waktu yang begitu menyita dari Daniel Wardhana. Akhirnya, dibantu oleh Rio Adiwardhana dan beberapa kerabat, lagu ini selesai dan siap untuk dinikmati oleh masyarakat. Rio Adiwardhana dipercaya oleh sang kakak untuk membawakan lagu yang sangat berarti untuknya.
Selain dipercaya untuk membawakan lagu ini oleh sang kakak, Rio juga dipercaya untuk meng-aransemen lagu ini sesuai dengan karakter lagu lagu Rio lainnya yaitu Cool Romance. Karena lirik lirik bahasa Inggris yang ada di lagu ini sudah masuk kedalam karakter Cool Romance, bukan hal yang sulit untuk Rio meramu nada nada didalam lagu tersebut sehingga bisa sesuai dengan karakternya.
Berada dibawah naungan label CatNClaw, Rio sangat berharap lagu ini bisa dinikmati oleh masyarakat. Bahkan lebihnya lagi, lagu ini bisa menjadi salah satu lagu cinta di bulan yang penuh cinta yaitu Valentine.
Lagu “My Love Song” dari Rio Adiwardhana sudah dapat dinikmati oleh para penikmat musik tanah air di platform musik digital. Untuk official lyric videonya bisa ditonton di chanel Youtube Rio Adiwardhana Official. (SPR)
“The Arians” kembali meluncurkan karya terbaru mereka bertajuk “Berharap”.
Cadaazz.com – The Arians kembali meluncurkan single terbaru mereka di tahun 2023...
Gandeng Ipang Lazuardi, Bagindas rilis lagu “Jayalah Selamanya”
Pembina Parade Budaya Merah Putih Taufik Ridha menerima tumpeng dari Vocalis Bagindas Andra Cadaazz.com...
Kembali dalam formasi lengkap “TOFU REUNION” rilis 2 single terbaru.
Cadaazz.com – TOFU adalah kelompok trio vocal yg terbentuk di tahun 1999, dengan...
“Eliska Huwa” Kembali Menyapa Penggemarnya dengan Single Kedua “Tiba-Tiba”.
Cadaazz.com – Setelah berhasil mengeluarkan single pertamanya yang berjudul “Senandung...