Setelah malang melintang di festival internasional, Penyanyi Muda berbakat “RAMA DAVIS” merambah blantika musik Indonesia.
Cadaazz.com – Perkenalkan, Rama Davis, penyanyi muda Indonesia yang juga piawai menulis lirik. Berawal dari kesukaannya menyanyi sejak usia dini, Rama bertekad menjadi penyanyi yang ikut meramaikan blantika musik Indonesia. Setelah duet bareng Melly Goeslaw di lagu I Do, yang menjadi original soundtrack film Eiffel…I’m In Love 2, dan juga merilis single pertamanya yang berjudul Teman, kini Rama memantapkan karirnya dengan merilis single keduanya berjudul Bertahun Lamanya.
Rama mulai menyanyi secara serius ketika ia bergabung dengan paduan suara di SMAN 78, Jakarta tempat ia bersekolah dulu. Ia memegang kepercayaan sebagai ketua paduan suara 78 Youth Choir, dan bersama timnya tersebut mereka beberapa kali berhasil memenangkan penghargaan internasional. Patut dicatat paduan suara ini membawa pulang medali emas untuk Indonesia ketika berkompetisi di acara A Voyage of Songs di China, Canta Al mar di Spanyol dan ITB Bandung Choir Festival di Bandung.
Sederet prestasi yang diraihnya, membuat kelahiran 12 April 1993 ini semakin bertekad melanjutkan semangat bermusiknya dengan membuat cover lagu-lagu terkenal lalu menampilkannya ke dalam halaman SoundCloudnya dan ia memperoleh banyak tanggapan positif.
Selanjutnya di tahun 2015, saat Rama kuliah di Curtin University, Perth ia berpartisipasi dalam Star Voices Indonesia, sebuah ajang kompetisi menyanyi yang digelar di Twitter dan berhasil masuk lima besar. Di tahun yang sama, Rama mulai juga semakin aktif membuat video musik sendiri dari cover lagu-lagu yang ia tampilkan ke dalam saluran YouTube-nya, Rama Davis.
Di penghujung tahun 2017 menjadi sebuah titik terang buat Rama dalam karir menyanyinya saat dipilih Melly Goeslaw untuk menjadi teman duetnya sebagai pengisi soundtrack film Eiffel…I’m In Love 2. Single ini pun berhasil masuk dalam nominasi untuk Lagu Original Soundtrack Terbaik di Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards, dan juga Dahsyat Awards.
Bulan September tahun 2018, single pertama Rama yang berjudul Teman dirilis dan berhasil mendapat antusias yang positif dari masyarakat. Terlihat dari jumlah stream numbers di kanal musik digital yang lumayan tinggi, dan radio-radio di Indonesia yang menjadikan Teman sebagai salah satu lagu dalam top chart–nya.
Lagu Bertahun Lamanya ini diproduksi secara independen oleh Rama Davis, dalam naungan label musiknya sendiri, RD Music Records. Rama Davis berkolaborasi dengan Kevin Ruenda, seorang musisi / produser muda dalam produksi dan aransemen musik lagu ini. Demi menghasilkan karya yang berkualitas maksimal, Rama Davis melakukan proses mixing di Larrabee Studios, Los Angeles, Amerika Serikat, dan proses mastering oleh Gosteffects, di New York, Amerika Serikat. Rama juga bekerjasama dengan musisi Indonesia Barsena Bestandhi sebagai vocal director–nya. Video klip Bertahun Lamanya dibuat di Singapore oleh Adriel Ananto.
Bertahun Lamanya, yang ditulis oleh Donne Maulana ini, bercerita tentang kesakitan hati seseorang karena tanpa pertanda ditinggal oleh sang terkasih yang telah bertahun lamanya bersama. Lagu ini juga memberi makna bahwa yang ditinggalkan akan ikhlas menerima keadaan tersebut dan masih akan rela membuka hati jika suatu saat sang terkasih kembali. (SPR)
Usung Trance Pop Rock, “LAALSKI” rilis single “Going Underground”.
Cadaazz.com – Satu lagi musisi tanah air yang siap meluncurkan karya terbarunya...
“Angel Of Death” merilis karya barunya “Melawan Suci”.
Cadaazz.com – Di awal tahun 2023 ini, metal militia 99 production., merilis satu...
Agnez Mo Sabet 2 Penghargaan WPVR Kalahkan Dua Lipa Hingga Beyonce
Foto; Instagram//@agnezmo Cadaazz.com – Agnez Mo Penyanyi Asal Indonesia yang go...
Penantian selama 27 tahun akhirnya “Sheila On 7” gelar “Tunggu Aku di Jakarta”.
Cadaazz.com – Setelah menanti selama 27 tahun, Sheila On 7 akhirnya mewujudkan...