RUMAHSAKIT Gaet Adinda Thomas Di Perilisan Ulang Single Bersejarah Mereka
Cadaazz.com – Pada awal 2019 lalu, RUMAHSAKIT, group band indie yang cukup berpengaruh di tahun 90-an merilis ulang single debut mereka yang berjudul “Hilang”. Band yang terbentuk pada tahun 1994 di IKJ dan saat ini beranggotakan Marky Nayoan, Mickey, Fadhly Wardhana, Sadam, dan Arief Bakrie ini merilis single “Hilang” pada awalnya sekitar 25 tahun lalu atau tepatnya di tahun 1997.
Single “Hilang” adalah lagu yang sangat bersejarah bagi para personil RUMAHSAKIT, oleh karena itu mencoba untuk mempersembahkan nuansa lagu pada aransemen lagu tersebut dengan melibatkan seorang bintang tamu di posisi vokal yaitu Adinda Thomas.
“Berawal dari sebuah comment simple di post social media salah satu teman (@romanopwg), perkenalan dan interaksi awal kami dengan Adinda Thomas pun dimulai di pertengahan 2018. Dinda yang mengenal lagu-lagu RUMAHSAKIT dari kakaknya ternyata, di luar perkiraan kami semua, memilih lagu “Hilang” ketika ditanya “kalau di ajak nyanyiin lagu rumahsakit maunya lagu apa?” terang para personil RUMAHSAKIT
“Dari situ semuanya pun berjalan cepat, proses rekaman yang dibantu oleh Romano dan Uta (@atelekrom) pun berjalan lancar”, tambah para personil RUMAHSAKIT

Setelah melewati proses yang sudah dilakukan sejak pertengahan 2018 lalu, akhirnya RUMAHSAKIT bisa merayakan perilisan versi baru dari lagu yang menjadi tonggak sejarah eksistensi RUMAHSAKIT di awal tahun 2019 lengkap dengan nuansa kebaruan lewat isian suara Adinda Thomas yang menghanyutkan.
“Semoga semua yang mendengarkan lagu Hilang versi terbaru ini bisa merasakan excitement yang sama seperti yang kita rasakan”, tutup para personil RUMAHSAKIT. @fransiscuseko19
film “Kuntilanak 3” berhasil menembus angka 1 juta penonton dan mendapatkan banyak respon positif.
Cadaazz.com – Setelah empat belas hari bertahan di layar bioskop seluruh Indonesia, film...
“Paul Partohap” rilis album perdana “Vorfruede” setelah konsisten luncurkan beberapa single – nya.
Cadaazz.com – Sejak Agustus 2021, Paul secara konsisten mengeluarkan satu persatu lagu...
“Anda Perdana”, resmi merilis single “NN” Berkolaborasi dengan Bonita dalam format digital.
Cadaazz.com – Salah satu penulis lagu dan penyanyi terbaik yang dimiliki Indonesia, Anda...
Mengambil kisah hubungan terkutuk mitologi Yunani, “Heave” Rilis Video Klip “Laurel Leaf”.
Cadaazz.com – Sejak merilis EP berjudul “How Big is Your Worry?”, Heave kerap rajin...