Kolaborasi MD Pictures, Dee Company Dan Rianti Cartwright Hasilkan Film Horor Bayi Gaib : Bayi Tumbal Bayi Mati
Cadaazz.com – Rianti Cartwright yang selama ini lebih dikenal pemain sinetron dan drama kini keluar dari zona nyamannya, ia didapuk sang sutradara Rizal mantovani untuk pertama kalinya bemain film horor “Bayi Gaib : Bayi Tumbal Bayi Mati”.
“Akhirnya saya melengkapi pengalaman filmografi saya dengan film horor lewat film ini bareng Rizal Mantovani, karena ini merupakan film horor pertama saya…i really exited coz its new experience for me” ujar Rianti
Rianti mengaku selama ini tidak tertarik membintangi film horror sebab sangat bertolak belakang sekali dengan dirinya yang penakut,
“saya sangat penakut, bahkan saya tidak pernah nonton horror movie baik di bioskop maupun dirumah, tapi karna mas Rizal yang ngajak jadi aku tertarik,” kata Rianti Saat press con di kawasan Jakarta Pusat 17/01/18
Rianti menjawab pertanyaan awak media tentang bagaimana dia memaksimalkan perannya, Rianti mengatakan :
“Tidak terlalu sulit ya, Aku nge-bayangin aja kalau kejadian itu terjadi pada aku, reaksinya seperti apa, ekploitasi karakter dan menguatkan diri, aku juga banyak discuss sama ashraf mengenai peran dan bagaimana supaya kita dapat chemystri dan feel yang kuat, “
“Kalau tantangannya ya ada darah-darah dan ternyata syuting film horor gak menakutkan, meski syutingnya kebanyakan malam tapi karna rame jadi ya fun aja,” sambungnya.
Sementara itu Ashraf yang cukup lama absen dilayar lebar karna menanti peran yang menantang mengaku sangat antusias mendapat tawaran main di film ini.
“Saat saya membaca naskah film ini saya langsung tertarik, bahkan istri saya juga antusias ketika saya ceritakan sinopsisnya”.
“Di film ini saya dituntut memberikan seluruh ekpresi dan emosi saya, mas Rizal menuntut saya untuk bisa mesra dengan istri lalu tiba-tiba takut, terus langsung jadi berani karena naluri suami yang pengen melindungi istri dan anakny,” ujarnya
Film “Bayi Gaib : Bayi Tumbal Bayi Mati” Bercerita tentang pasangan muda yang mapan yang baru punya anak dan baru saja pindah kerumah baru, saat baru pindah kerumah baru dimulailah teror dengan banyak kejadian kejadian aneh.
Meski film horor namun Rizal mengatakn “bahwa film ini tidak hanya tentang gaib / setan tapi ada juga tentang ilmu psikologi ilmiah nya dan ada “message” yang disampaikan melalui film ini seperti bahwa sakit yang dialami tokoh Farah (Rianti Cartwright) ada penjelasan ilmiahnya.
Produser Dheeraj Kalwani mengatakan Film Bayi Gaib menyuguhkan cerita horor yang segar “saya sangat senang karena bukan cuma horornya yang kental, tapi juga karena drama keluarganya juga sangat kuat, bagaimana suami iatri melakukan segala hal untuk melindungi buah hati, bahkan untuk hal-hal yang tidak masuk akal,” jelasnya
Dherraj juga menjelaskan bahwa film ini sangat berbeda bahkan tidak ada kaitannya dengan film Bayi Ajaib tahun 80-an, saat ditanya awak media saat press con rilis poster dan trailer film “Bayi Gaib : Bayi Tumbal Bayi Mati” ini. Selain Rianti Cartwright dan Ashraf Sinclair film ini juga dibintangi oleh Mario Lawalata, Fadika Royandi, Dorman Borisman, Piet Pagau, Rina Hasyim, Yati Surachman dan lain-lain. silahkan tonton dibioskop mulai 18 januari. @jackellectra2
Gandeng Andmesh dan Tohpati, Tiara Andini rilis single “Tega”
Cadaazz.com – Tiara Andini merilis lagu baru berjudul “Tega”, penyanyi muda dengan...
Raisa dan Ahmad Dhani serasi di single “Biar Menjadi Kenangan”
Cadaazz.com – Raisa akhirnya di persatukan dengan Ahmad Dhani dalam sebuah proyek kolaborasi...
Rilis album kedua “Damn It”, Derau segera gelar showcase
Cadaazz.com – Unit hardcore, Derau resmi luncurkan album kedua bertajuk “Damn It”...
Film Adipurush, MitoIogi Hindu Ramayana di Bioskop 16 Juni 2023
Cadaazz.com – Film Adipurush akhirnya meluncurkan trailernya, membuat para penggemarnya...