Scroll to Top

“Jupiter Calling”, Album Ke Tujuh The Corrs Akan Rilis 10 November 2017

By admin / Published on Sunday, 22 Oct 2017 15:10 PM / No Comments / 277 views

Cadaazz.com – Bagi pencinta musik tahun 90-an pasti tahu salah satu band bergenre folk rock, “The Corrs” yang berasal dari Dundalk, Irlandia  Band ini dikenal dengan julukan “band keluarga”, karena personelnya beranggotakan kakak beradik dari keluarga Corr yang terdiri dari tiga perempuan dan satu laki-laki. Masing – masing personelnya mahir memainkan alat musik dan bersuara merdu. Mereka adalah Andrea (vokal, tin whistle), Sharon (biola, vokal), Caroline (drum, perkusi, bodhran, vokal), dan Jim (gitar, keyboard, vokal).

Setelah vakum selama 10 tahun, The Corrs akhirnya kembali merilis album berjudul “White Light” di tahun 2015. dilanjut tahun 2017 ini mereka merilis album baru yang bertajuk “Jupiter Calling” Dalam pengumumkan album terbarunya mereka, The Corrs telah mempromosikan album mereka pertama kali di sebuah pertunjukan di Royal Albert Hall pada tanggal 19 Oktober lalu.

@thecorrsofficial : “Jupiter Calling” The New Album from The Corrs is Realed on 10th November. Go to www.thecorrswebsite.com to pre-order and again exclusive pre – sale access to the upcoming preformance at Royal Albert Hall on 19th Oktober 2017,” jelas akun instagram band the corrs dalam ungguhan fotonya

Jupiter Calling adalah album ketujuh The Corrs , yang akan dirilis pada 10 November 2017 oleh East West Records . Ini adalah materi baru The Corrs yang diproduksi oleh T Bone Burnett dan direkam di RAK Studios di London.

Yang menarik dalam album terbaru The Corrs kali ini, mereka memilih untuk memasukkan lagu tentang Suriah di album tersebut, yang disebut “SOS (Song of Syria)“, yang mereka sebut lagu “paling politis dan vokal” mereka sampai saat ini. Dalam Album Jupiter Calling terdapat 13 track, yaitu Son of Solomon,Chasing Shadows, Bulletproof Love,Road to Eden, Butter Flutter, SOS (Song of Syria), Dear Life, No Go Baby, Hit My Ground Running, Live Before I Die, Season of Our Love, A Love Divine dan The Sun and the Moon.(@enny_hdyn)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

UA-131866695-1