Joel Kinnaman Bocorkan Info Tentang Sekuel Film “Suicide Squad 2”
Cadaazz.com – Joel Kinnaman, aktor pemeran tokoh Rick Flagg di film layar lebar Suicide Squad membocorkan kemungkinan bergabungnya kembali dirinya dalam sekuel kedua film produksi Warner Bros tersebut. Kepada Hollywood reporter, Joel Kinnaman menginformasikan bahwa dirinya sudah pasti akan kembali terlibat dan memperkuat film kontra superhero yang akan mulai syuting awal tahun 2018 depan.
“Sejauh yang saya tahu mereka [pihak produksi] telah selesai menulis naskah sekuel film Suicide Squad dan telah ada kabar bahwa tim produksi akan mulai melakukan syuting di awal 2018, tapi itu bisa berubah secara mendadak juga,” tutur Joel kepada The Hollywood Reporter.
Berbeda dengan apa yang di informasikan Joel, David Ayer sang sutradara Suicide Squad pertama malah menyatakan tidak akan kembali mengarahkan film Suicide Squad yang ke 2 karena dia akan masih sibuk mengerjakan film “Gotham City Siren” yang di bintangi oleh Margot Robbie sebagai Harley Quinn.
Joel Kinnaman sendiri sudah memiliki info ketidak ikut sertaan David Ayer di sekuel kedua Suicide Squad tersebut, Joel mengatakan tanpa Ayer, dia berharap Warner Bros akan mendapatkan seorang sutradara yang tidak kalah hebatnya dengan David Ayer. Baiknya kita tunggu saja kehadiran sekuel kedua dari Suicide Squad ini sambal menanti apakah para pemain lama seperti : Margot Robbie (Harley Quinn), Will Smith (Deadshot), Jared Leto (Joker), Viola Davis (Amanda Waller), Cara Delevingne (Enchantress), Jay Hernandez (Diablo), Karen Fukuhara (Katana) dan Adewale Akinnuoye Agbaje (Killer Croc) masih akan terlibat di film ini. @fransiscus_eko
Masih bercerita tentang perjalanan hidupnya Ayuenstar rilis “Titik Buntu”
Cadaazz.com – Ayuenstar, penyanyi jebolan dari Indonesian Idol TOP 4 Season 9 tahun...
TB Aji rilis single “Jangan Datang Lagi” bersama Dumeca Records
Cadaazz.com – Sukses di single sebelumnya, solois TB Aji kini merilis single terbarunya...
Usung genre power pop alternative, Paper Heart siap rilis single debut
Cadaazz.com – Band asal Tangerang Selatan, Paper Heart, siap melakukan debut...
Gandeng Andmesh dan Tohpati, Tiara Andini rilis single “Tega”
Cadaazz.com – Tiara Andini merilis lagu baru berjudul “Tega”, penyanyi muda dengan...