Lanjutan Acara Rockostrad : Alternative Night Bersama Perahu Kertas dan Solidair
Cadaazz.com – Acara bulanan Zeni Kostrad “Rockostrad” bakal segera kembali dihelat. Setelah pada bulan agustus lalu para penggemar britpop khususnya Oasis bercengkrama dengan kehadiran Whatever Band dan Mejik Pay dari komunitas Aliansi Oasis Indonesia Raya.
Bulan September ini Rockostrad mengangkat tema Musik Alternatif yang diberi tajuk Rockostrad Alternative Night. Kali ini bakal dihadiri oleh band yang sudah malang melintang dijagad rock alternatif Perahu Kertas, ini merupakan formasi tetap dari band sebelumnya yang bernama Aerob, hanya saja saat ini mereka mengalami metamorfosa pendewasaan bermusik sehingga Aerob mengubah namanya menjadi Perahu Kertas. Tidak hanya sendiri, Perahu Kertas ditemani oleh band Alternatif yang juga telah malang melintang di panggung-panggung grunge nasional yaitu Solidair.
Pada panggung Rockostrad Alternative Night jumat 30 september 2016 mendatang mereka berdua bakal menyuguhkan lagu-lagu dari Foo Fighters hingga Audio Slave.
Sepertinya Rockostrad tetap membuat penasaran disetiap bulannya. Selain menyaksikan musik-musik dari kedua band nanti, bakal ada sharing session berbagai macam hal tidak hanya musik tapi ilmu-ilmu lain yang bermanfaat.
Dalam satu kesempatan yang sama dari pihak Zeni Kostrad menuturkan bahwa sangat senang dengan adanya kerjasama tersebut, dengan adanya hal positif seperti ini kawan-kawan komunitas serta masyarakat umumnya baik yang ada dikawasan Srengseng Sawah atau diuar Srengseng Sawah dapat menjadikan tempat kami sebagai destinasi tukar pikiran, ilmu atau hanya sekedar menghibur diri, selain itu acara ini merupakan salah satu bentuk wujud dari visi TNI AD yaitu Solid, Profesional, Tangguh, Modern, Berwawasan Kebangsaan Dan Dicintai Rakyat. [Divertone]
Di gelar 3 hari, Konser The Sound Project libatkan musisi internasional
Cadaazz.com – Perhelatan musik akbar, The Sounds Project (TSP) tahun ini akan digelar...
Tiket DEWA 19 featuring ALL STARS – STADIUM TOUR 2023 tersedia 1 Juni 2023
Cadaazz.com – Dua penyelenggara konser – konser terkemuka di tanah air yaitu Otello...
Musisi nasional dan lokal Bali siap meriahkan Singaraja Fest 2023
Cadaazz.com – Singaraja, brand lokal yang baru saja diluncurkan pada awal 2019 silam...
“Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso” siap mengguncang 4 kota besar.
Cadaazz.com – Senin, 8 Mei 2023 – Pertamina dan Livin’ by Mandiri dengan bangga...