Scroll to Top

Sambil Menunggu Rilis Resmi Albumnya, Bon Jovi Perkenalkan Single ‘The House Is Not For Sale’

By admin / Published on Monday, 15 Aug 2016 17:47 PM / No Comments / 1657 views

This House Is Not for Sale - SingleCadaazz.com – Bon Jovi mulai memperkenalkan album baru berjudul ‘This House Is Not For Sale‘ dengan melepas debut album single pertama sekaligus mengumumkan tanggal resmi perilisan album baru mereka tersebut yang rencananya akan di luncurkan secara resmi pada tanggal 21 Oktober 2016 depan..

Judul single band rock asal New Jersey yang kini ditinggalkan sang gitaris, Richie Sambora pada 2013 ini, sekaligus menjadi judul album terbaru mereka juga. Album ‘This House Is Not For Sale’ ini sekaligus menandai kembalinya Bon Jovi setelah meluncurkan album terakhir mereka di ‘What About Now‘ di tahun 2013 laku.

Album ‘This House Is Not for Sale’ ini  digarap oleh Bon jovi dengan melibatkan gitaris baru mereka Phil Xenidis dan juga melibatkan produser lawas mereka, John Shanks yang telah memproduseri album mereka sejak album ‘Have a Nice Day’ tahun 2005.

Jon Bon Jovi, Pentolan sekaligus vokalis Bon Jovi menjelaskan bahwa untuk album baru ini, Bon Jovi tidak lagi berpindah – pindah studio dan merekam lagu – lagu mereka di studio yang sama seperti pertama kalinya menggarap single “Runaway’ di tahun 1982. Menariknya, ‘This House Is Not for Sale’ masih berada di bawah payung Island Records Group setelah keduanya sempat bermasalah. @R_veena

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

UA-131866695-1